
BADIRI - Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Mahmud Efendi bersama Staf Ahli I TP PKK Tapteng Ny. Masnoni Mahmud Efendi pada Jum'at (30/1/2026) di Bandara Dr. Ferdinand Lumbantobing Pinangsori, menyambut kunjungan Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad.
PANDAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Tengah (Tapteng) pada Jumat, (30/1/2026) bertempat Ruang Rapat Dinas Kesehatan Kabupaten Tapteng menerima kedatangan Mahasiswa-mahasiswi Politeknik Sekolah Tinggi Keuangan Negara (STAN) untuk membantu percepatan pemulihan pascabencana di Kabupaten Tapteng, Sumatera Utara (Sumut).
TAPANULI TENGAH - Camat Badiri, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Ahmad Saufi Pasaribu, S.Kom, MM, pada Selasa 27 Januari 2026, melepas keberangkatan para pengungsi Posko Pengungsian Terpadu Desa Kebun Pisang Kecamatan Badiri menuju Hunian Sementara (Huntara) di Asrama Haji Pinangsori, yang diterima langsung oleh Camat Pinangsori Agus Harianto S.STP.
PANDAN - Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Mahmud Efendi mengajak Wisudawan STIE Al Washliyah Sibolga Tapanuli Tengah berkontribusi nyata untuk Kabupaten Tapanuli Tengah. Hal ini disampaikannya pada hari Kamis, (29/1/2026), saat menghadiri Wisuda STIE Al Washliyah Sibolga Tapteng bertempat di Ballroom PIA Hotel Pandan.
PANDAN - Masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) yang terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor pada Kamis, 29 Januari 2026 di Kantor PKK Tapteng kembali mendapatkan bantuan kemanusiaan yang berasal dari Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau. Bantuan ini akan disalurkan melalui TP PKK Kabupaten Tapteng.
MEDAN - Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Masinton Pasaribu, SH, MH pada hari Kamis (29/1/2026) bertempat di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara Jalan Imam Bonjol Nomor 22 Medan, menghadiri Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi BPK Semester II tahun 2025 .
PANDAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Tengah (Tapteng) melalui Bappeda, Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup, dan Dinas Pariwisata Tapteng mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Balai Penataan Bangunan, Prasarana dan Kawasan (BPBPK) Sumatera Utara di Ruang Rapat Mini Bappeda Tapteng, pada Rabu (28/1/2026)
TUKKA - Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Richard Tampubolon, S.H., M.M., dengan menaiki helikopter tiba di Lapangan Sepakbola Pandan, disambut oleh Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) dan Forkopimda Tapteng, pada Rabu, (28/1/2026).