
TAPANULI TENGAH - Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., didampingi Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Masinton Pasaribu, SH, MH mengunjungi Posko Pengungsian dan Sekolah Darurat di Kelurahan Hutanabolon, Kecamatan Tukka pada Jumat (9/1/2026).
KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. dan Bupati Tapteng Masinton Pasaribu, SH, MH mengunjungi Sekolah Darurat, Kelurahan Hutanabolon dilanjutkan menuju lokasi pembangunan Jembatan Armco di Kelurahan Hutanabolon.
Dalam kunjungannya Kasad membagikan bantuan peralatan sekolah sekaligus memberikan semangat dan penguatan moral kepada para pelajar yang terdampak bencana alam. Tas sekolah dan berbagai perlengkapan belajar diserahkan kepada para siswa-siswi yang saat ini menjalani proses belajar-mengajar di Sekolah Darurat.
KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc menyampaikan, siapa yang ingin menjadi tentara, ada yang mau jadi bupati, ada yang mau jadi guru, sontak para siswa siswi berteriak dan mengangkat tangan.
"Anak-anakku harus terus tetap sekolah semangat, kita dengan Bupati Tapteng akan membereskan semua agar anak-anak bisa sekolah dengan baik. Nanti peralatan sekolah agar digunakan dengan baik untuk belajar," kata KASAD.
Pesan penuh empati dan motivasi agar anak-anak tidak larut dalam kesedihan akibat bencana. Ia menegaskan bahwa pendidikan harus tetap berjalan dan menjadi jalan untuk meraih masa depan yang lebih baik.
“Tetap semangat ya. Sekolah kalian akan kita baguskan kembali. Ini ada tas dan peralatan sekolah lainnya. Kalian harus tetap sekolah, raih cita-cita. Ini Oppung Jenderal Maruli,” ucap Kasad disambut senyum dan tepuk tangan para pelajar.
Jenderal Maruli juga berjanji akan kembali berkunjung setelah sekolah selesai dibangun. Ia berpesan agar para siswa terus rajin belajar, menghormati guru dan orang tua, serta menjaga semangat dalam kondisi apa pun. “Yang penting adik-adik tetap semangat belajar dan rajin sekolah. Nanti saya datang lagi ke sini, sekolahnya harus sudah terbangun,” katanya.
Selain menyasar dunia pendidikan, KASAD juga menyalurkan bantuan logistik bagi warga di Posko Pengungsian Hutanabolon. Kepada para orang tua dan masyarakat, Jenderal Maruli mengajak untuk tetap kuat dan optimistis dalam menghadapi masa pemulihan pascabencana. Semangat jaga kesehatan dan sabar harus kuat.
“Harus semangat, tidak ada pilihan. Kita harus kerja keras. Kalau terus sedih dan memikirkan yang berat-berat, nanti justru tambah sakit. Jadi kita semua harus tetap semangat,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Tapteng menyampaikan terima kasih atas kedatangan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc dan jajaran dari Mabes TNI AD. "Terima kasih atas dukungan dan support dari TNI AD dan kita semua yang telah membantu Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah," kata Bupati Tapteng.
Bupati juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian serta kepedulian KASAD TNI AD terhadap masyarakat dan pelajar di Tapteng. Menurutnya, kehadiran Jenderal TNI Maruli menjadi suntikan semangat bagi anak-anak dan masyarakat yang terdampak bencana.
“Kedatangan Oppung Jenderal ke sini salah satunya untuk memberi semangat dan menghibur anak-anak kita. Sekolah kalian akan dibangun kembali. Kita ucapkan terima kasih kepada Oppung Jenderal,” ujar Masinton.
Melalui kunjungan ini, diharapkan para pelajar tetap memiliki harapan dan semangat untuk bangkit, belajar dengan tekun, serta menatap masa depan dengan optimisme meski berada dalam keterbatasan. Pemerintah Daerah bersama TNI berkomitmen untuk terus mendukung pemulihan pendidikan agar generasi muda Tapteng tidak kehilangan kesempatan meraih cita-cita.
Turut hadir Danrem 023/KS, Kolonel Inf Iwan Budiarso, Dandim 0211/TT Letkol Inf Bayu Hanuranto Wijakso, Danramil di wilayah kerja Kodim 0211/TT, Staf Ahli Bupati Tapteng Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Boy Rahman Hasibuan, S.IP, MAP, dan Camat Tukka Yan Munzir.
#TaptengBangkit