
PANDAN - Masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) yang terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor pada Kamis, 29 Januari 2026 di Kantor PKK Tapteng kembali mendapatkan bantuan kemanusiaan yang berasal dari Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau. Bantuan ini akan disalurkan melalui TP PKK Kabupaten Tapteng.
Bantuan yang berupa uang tunai sebesar Rp. 50.000.000 (lima puluh juta rupiah) ini diberikan oleh Ketua Kwarcab Kuantan Singingi yang juga Ketua TP PKK Kuansing Hj. Yulia Herma Suhardiman bersama Ketua I PKK Kuansing Hj. Nurhidayah Muniroh kepada Staf Ahli I TP PKK Tapanuli Tengah Ny. Masnoni Mahmud Efendi dan Ketua Dharma Wanita Tapteng Ny. Eva Binsar Sitanggang.
Staf Ahli I PKK Tapteng Ny. Masnoni Mahmud Efendi menyampaikan, titip salam dari ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Tengah kepada rombongan yang datang dari Kuantan Singingi.
"Kami mengucapkan terima kasih banyak atas kepedulian dari Kwarcab Pramuka Kuansing terhadap masyarakat Tapteng. Kami akan membagikan bantuan sesuai amanah yang diberikan kepada kami. Kepedulian ini merupakan suatu semangat kepada kami untuk cepat bangkit dan tidak putus asa dalam menjalani kehidupan ke depannya," kata Staf Ahli I PKK Tapteng.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kuansing Hj. Yulia Herma Suhardiman menyampaikan, ini merupakan donasi yang disampaikan dari Kwarcab Kuantan Singingi. Semoga ini bermanfaat untuk masyarakat Tapanuli Tengah yang terdampak bencana.
"Kami disini memberikan bantuan uang tunai sebesar 50 juta rupiah dan memberikan bantuan tas dan buku, serta alat tulis. Semoga ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Tapanuli Tengah," pungkasnya.
Turut hadir Kadis PPPA Tapteng, Plt. Kadis PP dan KB Tapteng, Kabag Kesra Setdakab Tapteng, Kadis Pendidikan Kuansing, Kasatpol PP Kuansing, Kalaksa BPBD Kuansing, dan para Pengurus TP PKK Tapteng.
#TaptengBangkit
#DiskominfoTapteng