Pemulihan Trauma, Pemkab Tapteng dan Diskominfo Provsu Gelar Nobar di Huntara Pengungsian Rusunawa

PANDAN - Untuk memberikan hiburan, dan pemulihan trauma (trauma healing) bagi warga korban bencana banjir bandang dan tanah longsor, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Tengah (Tengah) bekerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), menggelar Nonton Bareng (Nobar) di Hunian Sementara (Huntara) Pengungsian Rusunawa Pandan, para pengungsi dihibur dengan pemutaran film melalui Mobil Videotron Diskominfo Provinsi Sumut, pada Kamis (15/1/2026)

Warga yang menonton bareng di Rusunawa Pandan sangat antusias menyaksikan pemutaran flim dan anak-anak tampak sangat antusias,  bergembira menonton pemutaran film anak-anak. 

"Saat nobar film yang ditayangkan oleh Mobil Videotron, anak-anak juga turut  didampingi orang tua  masing-masing."

#TaptengBangkit

LINK TERKAIT